Lama Baca 3 Menit

Obat Ini Diberhentikan dari Edaran, Kenapa?

18 January 2021, 18:02 WIB

Obat Ini Diberhentikan dari Edaran, Kenapa?-Image-1

Obat Ini Diberhentikan dari Edaran, Kenapa? - gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Beijing, Bolong.id - Situs resmi Badan Pengawas Obat Tiongkok mengeluarkan pengumuman untuk membatalkan sertifikat pendaftaran tablet fenolftalein dan tablet hisap fenolftalein pada 14 Januari 2021. 

Pengumuman Badan Pengawasan Obat dan Makanan Negara tentang pembatalan pendaftaran sertifikat tablet fenolftalein dan tablet hisap fenolftalein (No. 6 tahun 2021) telah dikeluarkan, dilansir dari laman Xinhua.

Berdasarkan Pasal 83 dari “Hukum Administrasi Obat Republik Rakyat Tiongkok”, badan itu telah menyelenggarakan evaluasi setelah pemasaran tablet fenolftalein dan tablet hisap fenolftalein yang memiliki reaksi serius yang dapat merugikan tubuh. 

Diketahui penggunaan yang berlebihan akan memiliki risiko berbahaya yang melebihi manfaatnya, sehingga diputuskan mulai sekarang untuk memberhentikan produksi, penjualan, dan penggunaan tablet fenolftalein dan tablet hisapnya di Tiongkok juga dibatalkannya sertifikat pendaftaran obat.

Fenolftalein adalah asam ringan yang bisa digunakan untuk tujuan medis dan ilmiah. Ketika digunakan dalam kedokteran, senyawa ini dikenal sebagai bahan dasar bagi obat pencahar. Di dalam laboratorium, fenolftalein biasanya digunakan untuk menguji keasaman zat lainnya, dilansir dari amazine.co.

Namun terdapat keprihatinan bahwa fenolftalein mungkin menyebabkan kanker pada manusia. Dugaan ini didasarkan pada penelitian yang dilakukan pada tikus yang mengembangkan tumor setelah mendapatkan fenolftalein. Kekhawatiran ini membuat banyak produsen farmasi mengganti fenolftalein dengan substansi lain yang juga memiliki efek pencahar.

Efek samping yang mungkin terjadi saat mengonsumsi obat-obat yang mengandung fenolftalein termasuk kram otot, diare, ruam kulit, alergi, dehidrasi, sakit perut, kelelahan, detak jantung tak teratur, sering buang air kecil yang abnormal, nafsu makan menurun, dan perubahan warna urin.

Berdasarkan peraturan tersebut, tablet fenolftalein dan tablet hisap fenolftalein yang telah ada di pasaran ditarik kembali oleh produsen, dan produk yang ditarik kembali diawasi dan dimusnahkan oleh otoritas pengawas dimana perusahaan tersebut berada. (*)

Alifa Asnia/Penerjemah