Lama Baca 2 Menit

Ilmu Olahraga Pastikan Aman Saat Berolahraga

31 January 2022, 13:34 WIB

Ilmu Olahraga Pastikan Aman Saat Berolahraga-Image-1

Jogging sebagai olahraga moderate-intensity yang dianjurkan - Image from Guebanget.com


Beijing, Bolong.id - Baru-baru ini, dua teman saya terluka karena olahraga. Yang satu berlatih yoga, pinggangnya terkilir Satunya berlari, tiba-tiba kesakitan di lutut. 

Dilansir dari 新华网 pada Senin (31/01/2022). Saat melakukan olahraga diharapkan jangan membabi buta dan hanya meniru saja. 

Beberapa "video olahraga" di Internet sangat popular dan banyak penggemar menirunya secara membabi buta. Namun, fleksibilitas tubuh setiap orang berbeda dan lingkungan selama berolahraga juga berbeda. 

Beberapa gerakan olahraga yang tampaknya santai dapat menyebabkan cedera yang tidak disengaja atau bahkan kecelakaan olahraga setelah beberapa orang menirunya.

Setiap gerakan yang dilakukan harus bertahap. Untuk beberapa olahraga yang sangat umum seperti berjalan kaki dan berlari. Setelah melakukan olahraga beberapa orang merasakan tidak enak badan seperti pegal-pegal dan bahkan ada juga yang menyebabkan kematian mendadak. Hal ini sebenarnya terkait dengan kapasitas latihan.

Beberapa orang yang jarang berolahraga biasanya harus lebih memperhatikan pemahaman intensitas dan waktu latihan setelah mengikuti latihan. 

Kita sering mengatakan istilah satu gigitan tidak bisa membuat orang gemuk. Hal yang sama juga berlaku untuk olahraga yang harus mengikuti prinsip kemajuan secara bertahap.

Bagi seorang pejuang kesehatan dan berharap dapat meningkatkan kualitas hidup melalui latihan kebugaran, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk memilih metode latihan yang cocok. Olahraga moderate-intensity  itu lebih berharga dan nyata.(*)