Lama Baca 1 Menit

Tiongkok Berhasil Luncurkan Satelit Penginderaan Jauh Optik Baru

06 August 2020, 14:14 WIB

Tiongkok Berhasil Luncurkan Satelit Penginderaan Jauh Optik Baru-Image-1

Satelit Diluncurkan - Image from CGTN

Tiongkok, Bolong.id - Dilansir dari CGTN, Tiongkok berhasil meluncurkan satelit penginderaan jauh optik baru dari Pusat Peluncuran Satelit Jiuquan di barat laut Tiongkok pada pukul 12.01 malam, Kamis (6/8/2020) waktu Beijing.

Satelit, Gaofen-9 04, dikirim ke orbit dengan roket pembawa Long March-2D. Satelit ini memiliki resolusi hingga level sub-meter.

Satelit ini akan digunakan untuk survei tanah, perencanaan kota, konfirmasi hak tanah, desain jalan, estimasi hasil panen, serta pencegahan dan mitigasi bencana.

Satelit ini juga akan memberikan informasi untuk pengembangan inisiatif OBOR (One Belt One Road).

Tiongkok Berhasil Luncurkan Satelit Penginderaan Jauh Optik Baru-Image-2

Satelit Diluncurkan - Image from Chinadaily HK