Lama Baca 2 Menit

Hati-hati! Makanan-makanan Ini Mungkin Sebenarnya Berbahaya!

04 May 2020, 18:27 WIB

Hati-hati! Makanan-makanan Ini Mungkin Sebenarnya Berbahaya!-Image-1

Makanan Ini Mengangdung Nitrat Yang Tinggi - Image from : gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Jika Anda ingin membawa bekal makanan, lebih baik memasaknya di pagi hari, karena kandungan nitrit dalam hidangan yang dibiarkan semalaman akan menjadi lebih banyak.

Li Di (李迪), ahli gizi yang bertanggung jawab di Departemen Nutrisi Klinis Peking University People's Hospital ( 北京大学人民医院), mengatakan bahwa jika nitrit dikonsumsi dalam waktu yang lama dalam dosis tertentu, akan dengan mudah menyebabkan kanker. Faktanya, senyawa nitrit ada dalam bentuk nitrat pada makanan, tetapi setelah disimpan dalam jangka panjang akan menghasilkan nitrit, karena dipengaruhi bakteri.

Jumlah produksi nitrit sendiri memiliki kaitan dengan jenis makanan. Kita dapat memilih makanan dengan kandungan nitrat yang lebih rendah untuk dijadikan bekal.

Li Di (李迪) mengatakan bahwa kandungan nitrat sayuran lebih tinggi daripada daging, sedangkan sayuran dedaunan seperti seledri, adas, artemisia dan sebagainya relatif lebih tinggi di antara sayuran hijau lainnya. Sayuran yang kandungan nitratnya relatif rendah antara lain seperti: labu, tomat, terong, kembang kol, kentang, wortel dan sebagainya.