Hasil lukisan Wenxin Big Model - Image from gmw.cn
Bolong.id - Pada Perayaan Festival Lampion yang jatuh pada Selasa (15/2), Tiongkok membuat acara interaktif online yang mengandalkan kecanggihan teknologi AI untuk menggambar bulan.
Interaksi ini menampilkan gambar bulan purnama pertama yang dihasilkan oleh Chang'e-1 sebagai prototipe, dan dilukis kembali menggunakan teknologi AI untuk menghasilkan lukisan yang sama persis.
Teknologi ini memungkinkan jutaan netizen untuk secara intuitif merasakan kemampuan AIGC (AI Generated Content) dari Baidu Wenxin.
Acara ini menarik orang-orang dari semua lapisan masyarakat di dalam dan luar negeri, termasuk Juan Antonio Samaranch, ketua Komite Koordinasi Olimpiade Musim Dingin Beijing dari Komite Olimpiade Internasional, Cao Xue, kepala tim desain Bing Dwen Dwen, dan Han Tianyu, seorang atlet short track speed skater.
Dilansir dari 光明网 pada Selasa (15/2/2022), acara Festival Lampion ini memungkinkan setiap orang untuk membuat karya seni dengan gambar dan teks dengan teknologi AI.
Peserta hanya perlu memilih tempat di mana untuk melihat bulannya, dan Wenxin dapat dengan cepat memahami dan mengasosiasikan ide. Lalu ia menggunakan teknik dan gaya melukis seniman terkenal untuk membuat lukisan yang sesuai dengan tema yang diinginkan.
Menembus batasan wilayah fisik dan bahasa, peserta acara ini dapat menikmati pemandangan bulan di seluruh dunia yang diciptakan oleh pelukis AI.
Wenxin Big Model adalah teknologi peningkatan pengetahuan terkemuka di dunia. Teknologi ini terus mengintegrasikan pembelajaran dari pengetahuan skala besar dan data masif.
Teknologi ini memiliki berbagai pengetahuan, serta efisiensi pembelajaran yang lebih tinggi dan efek model yang lebih baik. Ia mampu memahami berbagai bahasa di dunia, membaca gambar dan video, memahami dunia nyata, dan berkomunikasi dengan orang-orang dengan lancar. Melukis, menulis lirik, menulis skrip, novel, dll., semua jenis kreasi artistik dapat dibuatnya.
Untuk pertama kalinya, acara Festival Lampion memungkinkan netizen di seluruh dunia untuk merasakan teknologi AI terkemuka Tiongkok, AIGC dengan dukungan Wenxin.
AIGC dapat merangsang kreativitas, meningkatkan keragaman dan interaktivitas konten, meningkatkan efisiensi produksi konten, mengurangi biaya produksi, dan mempromosikan inovasi dan kreasi di berbagai bidang seperti manusia digital virtual, produksi konten media, dan kreasi artistik.
Saat ini, Wenxin telah berstatus open source dan dibuka melalui Fei Pao dan Baidu Intelligent Cloud Platform, dan telah banyak digunakan di banyak bidang seperti industri, internet, energi, keuangan, komunikasi, media, pendidikan, dan sebagainya.(*)
Informasi Seputar Tiongkok
Advertisement