Lama Baca 3 Menit

4 Juta Dosis Vaksin Corona Disuntikkan ke Warga Wuhan

10 April 2021, 16:17 WIB

4 Juta Dosis Vaksin Corona Disuntikkan ke Warga Wuhan-Image-1

Gambar Ilustrasi - Image from Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silahkan hubungi kami.

Wuhan, Bolong.id - Dari 13 Maret hingga 7 April 2021 sekitar 4 juta dosis vaksin Corona disuntikkan ke  warga Kota Wuhan, Tiongkok. Caksinasi terus berlangsung.

Dilansir dari People's Daily Online (人民网), Jumat (9/4/2021), setelah lebih dari 1.600 staf medis divaksinasi tahap awal, 26 Maret 2021, Rumah Sakit Tongji mewajibkan seluruh karyawan dan pensiunan divaksinasi. 

“Setelah staf medis divaksinasi, kami juga berharap semua orang akan divaksinasi secepatnya,” kata Wang Wei, sekretaris komite partai Rumah Sakit Tongji, Universitas Kedokteran Tongji, Universitas Sains dan Teknologi Huazhong.

Di bawah efek demonstrasi dari pihak kota dan pejabat pemerintah serta lembaga medis dan kesehatan yang memimpin dalam vaksinasi, warga Wuhan menjadi semakin antusias untuk melakukan vaksinasi COVID-19.

"Baru-baru ini, tugas utama kami adalah membuat panggilan telepon dari rumah ke rumah untuk memberi penduduk informasi tentang lokasi vaksinasi dan tindakan pencegahan," kata Chen Ling, anggota jaringan komunitas Kota Baru Donghu di Wuhan.

Untuk memudahkan warga melakukan vaksinasi di sekitarnya, Wuhan memperluas klinik vaksinasi dari 49 menjadi 302, membeli dan menyewa 4 kendaraan vaksinasi bergerak pada saat yang sama, menambahkan 58 titik vaksinasi sementara, dan meningkatkan unit vaksinasi (set) menjadi 1.020. 

Beberapa warga melaporkan tidak nyamannya vaksinasi pada hari kerja. Kota Wuhan langsung memperpanjang waktu vaksinasi menjadi pukul 10 setiap malam dan menambah jumlah petugas menjadi lebih dari 3.000 orang, sehingga vaksinasi dapat dilakukan kapanpun mereka tiba. 

Setidaknya ada 2 hingga 3 titik vaksinasi sementara atau kendaraan vaksinasi keliling harus segara dijalankan di tempat khusus seperti sekolah, perusahaan dan tempat lain yang terkonsentrasi di setiap distrik untu vaksinasi terpusat. (*)