Lama Baca 2 Menit

KBRI Beijing Mempromosikan Indonesia pada Program "Connections" Mei Qing Sees The World

10 November 2021, 13:05 WIB



KBRI Beijing Mempromosikan Indonesia pada Program


KBRI Beijing Promosi Indonesia Pada Program"Connections" Mei Qing Sees THe World 梅卿看世界 - Image from Instagram Resmi KBRI Beijing

Beijing, Bolong.id - Pada tanggal 6 November 2021, KBRI Beijing berkesempatan untuk mempromosikan Indonesia pada program acara Hainan TV Cultural Talk, "Connections" Mei Qing Sees The World 梅卿看世界.

Dilansir dari akun Instagram resmi KBRI Beijing pada Minggu (7/11/2021), program berdurasi 30 menit ini dibawakan oleh presenter ternama Ms. Mei Qing dengan bintang tamu Duta Besar Indonesia untuk Republik Rakyat Tiongkok, Djauhari Oratmangun, beserta Ibu Sih Elsiwi Handayani Oratmangun selaku ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Beijing.

KBRI Beijing Mempromosikan Indonesia pada Program



KBRI Beijing Promosi Indonesia Pada Program"Connections" Mei Qing Sees THe World 梅卿看世界 - Image from Instagram Resmi KBRI Beijing

Program ini pun dilengkapi dengan penampilan Dosen Gamelan Bapak Risnandar dan Dosen Tari Ibu Titik Parmudji dari Central Conservatory Music China - Beijing yang sebelumnya tampil memukau pada resepsi diplomatik 19 Oktober 2021 lalu.

Tidak lupa, Instagram Resmi KBRI Beijing juga mengajak penonton yang ketinggalan untuk melihat full video yang berisi tayangan tersebut melalui tautan http://apptc.hnntv.cn/ly/hqfq/mqksj/29023366.shtml .(*)

Informasi Seputar Tiongkok