Lama Baca 2 Menit

Luka Diabetik pada Kaki, Bolehkan Diobati Herbal?

19 July 2021, 11:50 WIB

Luka Diabetik pada Kaki, Bolehkan Diobati Herbal?-Image-1

Ilustrasi tanaman herbal - Image from Internet. Segala keluhan mengenai hak cipta dapat menghubungi kami

Jakarta, Bolong.id - Pengidap diabetes, jika mengalami luka di kaki, tidak bisa diobati sembarangan. Jika salah menangani, bisa diamputasi.

Dilansir dari 中国网医疗频, pasien diabetes di Departemen Podiatri Rumah Sakit Kelima Shangqiu, Tiongkok, sebagian kecil melakukan tindakan pengobatan yang tidak tepat, dan memperburuk perkembangan kondisi.

Luka tersebut bukan hanya tidak membaik, justru menjadi lebih buruk. Oleh karena itu, untuk mengobati luka khusus ini, jangan sembarangan menggunakan obat-obatan. 

Meskipun obat herbal memiliki manfaat tertentu, namun sangat berisiko bagi luka kaki diabetik ini, terutama yang infeksinya serius dan rumit. 

Standarisasi pengobatan luka ulkus kaki diabetik adalah: debridement luka, pengendalian infeksi (mengendalikan kondisi penyakit), meningkatkan mikrosirkulasi pembuluh darah tungkai bawah pasien, memberi nutrisi pada saraf perifer tungkai bawah, pembusukan luka dan pertumbuhan otot, dll.

Perawatan ini dapat dilakukan dengan pergi ke spesialis kaki diabetik untuk mendapatkan perawatan yang standar, mendapatkan pengobatan dengan pengobatan tradisional Tiongkok dan Barat yang terintegrasi, sehingga luka tersebut dapat disembuhkan. 

Perawatan yang tepat akan menghindari konsekuensi amputasi pada penderita. (*)