Anjing serupa panda di persimpangan jalan kota Leshan - Image from gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami
Chengdu, Bolong.id - Para pengguna jalan di Kota Leshan, Provinsi Sichuan, baru-baru ini dikejutkan dengan penampakan seekor panda mungil yang sedang lalu lalang di persimpangan jalan. Setelah diselidiki lebih lanjut, ternyata hewan tersebut bukanlah panda, melainkan seekor anjing yang telah diwarnai serupa dengan panda.
Dalam sebuah wawancara, pemilik anjing yang bernama Mei Niu tersebut menjelaskan bahwa anjing Chow Chow miliknya selalu didandani serupa dengan panda, sehingga dia memutuskan untuk secara ekstrem mengecat bulu peliharaannya tersebut, yang tadinya sebenarnya berwarna putih. Memang mewarnai anjing ras Chow Chow agar terlihat seperti panda telah menjadi tren akhir-akhir ini. Namun, para pecinta hewan tidaklah perlu khawatir, pewarnaan yang dilakukan itu menggunakan bahan pewarna alami yang tidak akan membahayakan kesehatan hewan yang diwarnai, melansir dari laman shanghaiist.com.
Terkait hal tersebut, sebuah kafe hewan peliharaan di Chengdu justru terpaksa berhenti menawarkan layanan populer ini setelah mendapat serangan dari para warganet setahun lalu, meskipun pemilik toko bersikeras bahwa bahan pewarnanya benar-benar aman untuk diaplikasikan pada anjing.
Advertisement