Tim Basket Tiongkok melawan Perancis - Image from China Visual Group
Bolong.id - Pada 28 Juli waktu Beijing, tim bola basket putri 3 on 3 pada Olimpiade Tokyo meraih medali perunggu. Tim bola basket tiga orang putri Tiongkok mengalahkan tim Prancis dengan skor 16-14. Ini adalah medali pertama yang dimenangkan Tiongkok pada cabang ini dalam sejarah Olimpiade!
Dilansir dari Sohu Sports pada Rabu (28/72021), tim Tiongkok maju ke sistem gugur dengan menempati peringkat ketiga (5 menang-2 kalah) di grup. Di perempat final, Tiongkok mengalahkan Italia 19-13 dan mencapai empat besar. Menghadapi Rusia di semifinal, tim Tiongkok sedikit tidak sabar, kalah 14-21 dan gagal masuk ke final. Untuk tempat ketiga Tiongkok menghadapi Prancis, yang kalah 16-18 dari Amerika Serikat di semifinal. Tiga orang pertama yang bermain untuk tim Tiongkok adalah Zhang zhiting, Wang Lili dan Yang Shuyu.
Di akhir pertandingan, tim Tiongkok mengalahkan tim Prancis dengan tipis dan memenangkan medali perunggu bola basket putri 3 on 3 di Olimpiade Tokyo. Setelah memenangkan permainan, Wang Lili yang berusia 28 tahun, terlihat berkaca-kaca saat disorot oleh kamera.
Statistik menunjukkan bahwa Wang Lili melakukan dua tembakan panjang dan mendapat 9 poin dan 4 rebound, Yang Shuyu mencetak 3 poin dan 1 rebound, Zhang zhiting menyumbang 2 poin dan 7 rebound, dan WAN Jiyuan mencetak 2 poin dan 4 rebound.(*)
Informasi Seputar Tiongkok
Advertisement