Lama Baca 2 Menit

Keren, Jarak Jauh Tidak Menghalangi Tiongkok dan Indonesia Saling Komunikasi

24 April 2020, 16:40 WIB

Keren, Jarak Jauh Tidak Menghalangi Tiongkok dan Indonesia Saling Komunikasi-Image-1

Duta Besar Tiongkok untuk Indonesia, Xiao Qian - Image from : gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Pada tanggal 22 April 2020, dibawah dukungan Komisi Kesehatan Tiongkok dan Kementrian BUMN RI, para ahli terkenal dari Rumah Sakit Pertama Universitas Peking, Rumah Sakit Zhongshan yang Berafiliasi dengan Universitas Fudan, Tim Medis Republik Indonesia, Grup Medis National Petroleum Corporation, Rumah Sakit Umum Angkatan Darat, serta para ahli dari lebih dari 50 rumah sakit terkenal mengadakan konferensi video jarak jauh untuk membahas mengenai pengobatan COVID-19.

Xiao Qian ( 肖千) , duta besar Tiongkok untuk Indonesia, di awal upacara pembukaan konferensi menyatakan bahwa COVID-19 adalah musuh bersama umat manusia. Sejak merebaknya wabah COVID-19, Presiden Xi Jinping ( 习近平主席) dan Presiden Jokowi telah sama-sama berjuang melawan pandemi ini. Diharapkan para ahli medis dari kedua belah pihak akan secara aktif berbagi pengalaman mereka.

Nie Jiangang (聂建刚), wakil direktur Departemen Kerjasama Internasional Komisi Kesehatan Nasional ( 国家卫健委国际合作司副司长), memperkenalkan langkah-langkah utama Tiongkok dalam memerangi pandemi COVID-19 dan menyatakan keinginannya untuk memperkuat pertukaran informasi dan kerja sama via presentasi power point, secara daring.

Pihak Indonesia mengatakan bahwa konferensi ini adalah kegiatan pertukaran informasi dan pengalaman pakar medis terhadap COVID-19. Pihak Indonesia berharap bahwa kedua belah pihak dapat terus bekerja sama seperti ini ke depannya.