Lama Baca 2 Menit

Resep Sango Mango, Dessert di Restoran Chinese Food

05 June 2022, 12:56 WIB

Resep Sango Mango, Dessert di Restoran Chinese Food-Image-1

Sango Mango - Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silakan hubungi kami.

Beijing, Bolong.id - Sago Mango populer sebagai dessert di restoran Chinese Food. Kamu bisa meracik sendiri dengan isian sesuai selera. Disajikan dingin akan lebih enak.

Beragam es campur dengan isian buah, jelly dan nata de coco sangat digemari. Jika kamu bosan dengan racikan es campur biasa, bisa mencoba membuat sago mango.

Dilansir dari 香哈菜谱, berikut resep Sangi Mango yang bisa kalian coba.

Bahan-bahan:

2 buah mangga Arumanis masak
50 g sagu mutiara, rebus hingga lunak
200 ml susu kental manis
1/2 kaleng (120 ml) susu evaporasi
500 ml susu UHT
1sdm biji selasih, rendam air panas hingga lunak
500 g nata de coco
300 g jelly siap pakai
Es batu secukupnya

Cara Membuat:

1. Kupas 1 buah mangga lalu blender hingga halus.
2. Kupas 1 buah mangga lainnya dan potong dadu daging buahnya.
3. Dalam wadah campur susu evaporasi, susu UHT dan susu kental manis lalu aduk rata.
4. Masukkan sari buah kelapa, sagu mutiara, biji selasih, mangga halus dan mangga potongan.
5. Tambahkan es batu secukupnya, aduk hingga dingin.
6. Tuang ke dalam gelas-gelas saji, sajikan dingin. (*)


Informasi Seputar Tiongkok