Lama Baca 2 Menit

China dan Indonesia Janji Jaga Perdamaian dan Stabilitas Asia Timur

08 May 2022, 14:13 WIB

China dan Indonesia Janji Jaga Perdamaian dan Stabilitas Asia Timur-Image-1

Suasana saat konferensu - Image from People.cn

Beijing, Bolong.id – Tiongkok dan Indonesia sepakat untuk bekerja sama menjaga perdamaian dan stabilitas di Asia Timur. Ini diungkapkan kedua negara, diwakili Menteri Luar Negeri Tiongkok, Wang Yi dan Menteri Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia, Luhut Binsar Pandjaitan.

Dilansir dari 人民网 edisi Minggu (07/05), Wang menyebut bahwa pondasi kerja sama regional yang berpusat pada ASEAN telah terbentuk di Asia Timur, dan itu merupakan kunci untuk menjaga perdamaian dan stabilitas regional.

"Tak peduli apapun strategi regional yang diusulkan, itu harus bertujuan untuk kerja sama yang saling menguntungkan", sebut Wang. Ia menambahkan bahwa Tiongkok siap meningkatkan komunikasi dan koordinasi dengan Indonesia (untuk mencapai tujuan tersebut).

Sementara itu, Luhut menyatakan bahwa Indonesia menyambut baik Global Development Initiative dan Global Security Initiative yang diusulkan pihak Tiongkok, serta siap berperan aktif dalam dua prakarsa penting tersebut.

"Indonesia menghargai dukungan Tiongkok untuk menjadi tuan rumah KTT G20 dan akan bekerja sama dengan pihak-pihak lain untuk memastikan KTT tahun ini memainkan peran konstruktif dalam memulihkan ekonomi global", tegasnya. (*)


Informasi Seputar Tiongkok