Lama Baca 3 Menit

Tips Aman Konsumsi Makanan Mentah

06 March 2022, 11:01 WIB

Tips Aman Konsumsi Makanan Mentah-Image-1

Olahan makanan mentah - Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silakan hubungi kami.

Jakarta, Bolong.id – Kebanyakan orang akan memasak makanan mereka sebelum dikonsumsi. Bisa dengan direbus, dikukus, digoreng, dibakar, atau cara memasak lainnya. 

Namun, tak sedikit juga orang yang gemar atau memprioritaskan makanan mentah karena menurut mereka makanan mentah masih memiliki nilai gizi yang lengkap dan tidak berkurang karena proses memasak.

Karena tidak melalui proses dimasak, maka berbagai macam bakteri pada makanan tersebut pun masih tetap ada dan bisa membahayakan kesehatan tubuh. 

Dilansir dari Halodoc.com, berikut beberapa tips aman jika kamu ingin makan makanan mentah:

Minimalkan Risiko

Makan-makanan mentah seperti daging umumnya tidak dianjurkan, tetapi beberapa makanan laut, seperti salmon, tuna, atau kerang diperbolehkan asal kebersihannya terjaga. Sementara untuk beberapa sayuran, biasanya hanya perlu dicuci bersih saja jika ingin dimakan mentah.

Namun, makanan mentah sebaiknya dihindari untuk mereka yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang rendah atau terganggu. Misalnya, anak-anak di bawah 5 tahun, orang-orang di atas 70 tahun, mereka yang mengidap penyakit yang membuat sistem kekebalan tubuhnya rendah, dan wanita hamil.

Pastikan Makanan Mentah yang Dibeli Masih Segar

Jika kamu memutuskan untuk makan makanan mentah maka pastikan daging atau sayur yang digunakan adalah yang masih segar. Kamu juga disarankan hanya membeli makanan mentah dari pedagang yang punya reputasi baik. Bahkan untuk makanan seperti oyster, biasanya pedangannya memiliki izin sendiri, sehingga harganya juga cenderung mahal. Jika kamu sudah mendapatkan makanan mentah dari pedagang terpercaya, maka segera konsumsi.

Kontrol Suhu

Bakteri yang biasanya menyebabkan keracunan makanan tumbuh dengan cepat ketika daging tidak didinginkan. Jadi, penting untuk menyimpan daging atau makanan mentah lain dalam lemari es (di bawah 5 derajat Celsius sampai kamu siap untuk menyiapkan dan menyajikannya. (*) 


Informasi Seputar Tiongkok