Beijing, Bolong.id – Klenteng Hian Tan Kong konon sudah berusia lebih dari 200 tahun. Adapun masyarakat Tionghoa yang sekarang tinggal di sana sudah tergolong generasi ke-empat.
Dilansir dari berbagai sumber, lokasi klenteng berada di Jalan Pasar Lama, alias jalan masuk yang tepat di seberang Polsek Cileungsi. Nama jalannya seperti itu, karena konon Pasar Cileungsi dulunya memang ada di sana. Di jalan itu pula terdapat SMA Nepal, sebutan gaul bagi SMA Negeri 1 Cileungsi, yang memang tetangga dekat klenteng. Nepal sendiri merupakan singkatan dari ‘Negeri Pasar Lama’.
Sesuai Feng Shui, Klenteng Hian Tan Kong dibangun menghadap ke utara. Pintu gerbang utamanya berupa paduraksa, yang terdiri dari tiga pintu yaitu pintu besar di tengah dan dua pintu lebih kecil di kiri dan kanan.
Di areal kelenteng seluas sekitar 3.000 meter itu terdapat lima bangunan besar yang terpisah satu sama lain. Yakni bangunan utama, bangunan Kwan Im Tong, Vihara Metta Dharma, Keraton Mbah Mega Mendung, dan Keraton Aki Jenggot.
Selain bangunan besar masih ada sejumlah bangunan tambahan lain, semisal tempat tinggal pengurus klenteng. (*)
Informasi Seputar Tiongkok
Advertisement