Ilustrasi Bioskop di Beijing - Image from berbagai sumber. Segala keluhan terkait hak cipta silahkan hubungi kami
Beijing, Bolong.id – Mulai 29 Mei 2022, 5 bioskop di Daxing, Yanqing, dan Pinggu, di Kota Beijing kembali dibuka. Menyusul kemudian bioskop-bioskop di di wilayah lain di Beijing. Tanda bahwa lockdown sudah selesai.
Dilansir dari 晨娱码头 pada (30/5/2022) Menurut otoritas bioskop Beijing, Tao Piao Piao, bioskop-bioskop yang dibuka adalah: CGV Cinema di Beijing, Tang Pavilion Cinema, Dali International Cinema, Wanda Cinema, Hualian Cinema.
Staf CGV Studios mengatakan, pada tahap ini, sebagian besar film di bioskop adalah film animasi, terutama untuk memenuhi Hari Anak "1 Juni" yang akan datang,
"Untuk memastikan keamanan menonton film, penonton perlu memegang sertifikat negatif Covid-19 sekurangnya 48 jam sebelum masuk ke studio. Setelah penonton pulang akan disemprot disinfektan." katanya.
Di hari pertama dibukanya bioskop, jumlah penonton hanya bisa dihitung jari. Satu gedung diisi dua atau tiga penonton.
“Meskipun tingkat kehadirannya jauh dari tingkat sebelumnya, pegawai bioskop tetap melayani penonton dengan baik,” kata seorang anggota staf bioskop.
Selain bioskop yang telah kembali beroperasi, ditemukan juga terdapat lebih banyak teater yang juga telah mulai bersiap untuk melanjutkan kembali pekerjaannya.
Menurut Tao Piao Piao, selain bioskop di Distrik Daxing, Distrik Yanqing, dan Distrik Pinggu menunjukkan bahwa ada pemutaran film dan pembukaan pemilihan kursi dan pembelian tiket, sejak 1 Juni, ada juga teater di Distrik Shunyi Informasi pemutaran terbuka dan publik.
Bioskop yang belum memenuhi persyaratan dibuka, kini sedang menyiapkan segala sesuatunya agar bisa buka kembali. (*)
Advertisement