Lama Baca 2 Menit

SEJARAH: Peringatan Konferensi Tahunan Asosiasi Penerbit Asia Pasifik di China

29 August 2021, 07:52 WIB

SEJARAH: Peringatan Konferensi Tahunan Asosiasi Penerbit Asia Pasifik di China-Image-1

Toko buku di Hangzhou, Tiongkok - Image from Internet. Segala keluhan mengenai hak cipta dapat menghubungi kami

Beijing, Bolong.id - Tepat hari ini (29 Agustus 2021) 21 tahun lalu, konferensi tahunan Asosiasi Penerbit Asia Pasifik diadakan di Tiongkok untuk pertama kalinya. Konferensi ini pun diadakan bertepatan dengan Pameran Buku Beijing ke-8 di masa itu.

Dilansir dari 查询工具大全 , lebih dari 50 tokoh terkemuka di industri penerbitan dari 12 negara di kawasan Asia-Pasifik berkumpul di Beijing untuk membahas bagaimana membuat industri penerbitan tetap relevan zaman ke zaman dan terus berkontribusi pada warisan peradaban dunia dalam menghadapi perubahan teknologi baru.

Asosiasi Penerbit Asia-Pasifik (APPA) sendiri didirikan pada Juni 1994. Asosiasi ini pada saat itu merupakan satu-satunya penerbit internasional di kawasan Asia-Pasifik. Kala itu, APPA pun telah berkomitmen untuk mempromosikan penerbitan buku dan komunikasi budaya di negara-negara Asia-Pasifik selama 6 tahun.

Pada konferensi tahunan APPA pada tahun 2000, Chen Weijiang (陈为江), Wakil Ketua Eksekutif Asosiasi Penerbit Tiongkok, memberikan laporan khusus berjudul "Perlindungan Hak Cipta dan Perdagangan Hak Cipta Tiongkok".(*)


Informasi Seputar Tiongkok