Lama Baca 2 Menit

Tesla Shanghai Perbanyak Unsur Artificial Intelligence

10 July 2020, 11:07 WIB

Tesla Shanghai Perbanyak Unsur Artificial Intelligence-Image-1

Elon Musk - Image from Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.

Shanghai, Bolong.id – Dilansir dari Xinhua, dalam acara pembukaan World Artificial Intelligence Conference (WAIC) Kamis (9/7/2020) kemarin, CEO Tesla, Elon Musk mengatakan, lebih banyak AI (Artificial Intelligence) dan perangkat lunak pintar akan digunakan di Gigafactory Tesla Shanghai.

Meskipun demikian, penggunaan AI secara efektif dalam situasi pabrik secara sepenuhnya akan membutuhkan waktu yang cukup lama. 

Menurut Musk, sebuah pabrik dapat dianggap sebagai kolektif cybernetic yang kompleks jika melibatkan kinerja manusia dan mesin, dan komponen robot AI dalam pabrik manufaktur harus lebih tinggi.

Tesla Shanghai Perbanyak Unsur Artificial Intelligence-Image-2

Tesla Gigafactory Shanghai - Image from Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.

“Saya pikir seiring berjalannya waktu, akan ada lebih banyak pekerjaan dan memiliki pekerjaan akan menjadi suatu pilihan. Salah satu premis palsu yang kadang-kadang orang miliki tentang ekonomi adalah jumlah pekerjaan yang terbatas. Jelas-jelas tidak ada jumlah pekerjaan yang terbatas,” ujarnya. 

Dia pun menambahkan, menemukan cukup banyak tenaga kerja adalah kekhawatirannya seiring dengan pertumbuhan ekonomi. (*)