Lama Baca 2 Menit

Aduh, Disney Tunda Lagi Peluncuran Film Mulan

28 June 2020, 19:43 WIB

Aduh, Disney Tunda Lagi Peluncuran Film Mulan-Image-1

Disney Tunda Lagi Peluncuran Film Mulan - Image from : gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Bolong.id – Akibat COVID-19, perilisan film drama perang Mulan ditunda lagi. Film ini awalnya dijadwalkan tayang pertama kali di bioskop-bioskop Amerika Serikat (AS) pada tanggal 27 Maret 2020, kemudian dijadwalkan ulang hingga 24 Juli 2020 mendatang, karena studio-studio Hollywood terpaksa tutup, imbas pandemi COVID-19. Namun, pada akhirnya, film yang menelan biaya 200 juta dolar AS, atau setara dengan 2,8 triliun rupiah ini kembali ditunda perilisannya dan jadwal baru yang dirilis Disney adalah pada 21 Agustus 2020 mendatang.

Alan Horn, selaku ketua dan chief creative officer dan Alan Bergman, selaku wakil ketua Walt Disney Studios mengungkapkan, meskipun terhalang COVID-19, mereka, para pemeran serta kru, percaya kalau film ini sangatlah layak dinikmati, karena sinematografinya yang epik dan indah, serta pesan moralnya yang mengharukan.

Film yang dibintangi oleh Liu Yifei (刘亦菲), Gong Li (巩俐), Donnie Yen (甄子丹), dan Jet Li (李连杰) ini merupakan adaptasi film animasi Disney tahun 1998 dengan judul yang sama, bercerita tentang legenda seorang pahlawan Tiongkok kuno. Menurut legenda rakyat Tiongkok, Mulan hidup pada era yang penuh gejolak dalam sejarah Tiongkok, lebih dari 1.400 tahun yang lalu. Dia menyamar sebagai tentara pria untuk menggantikan ayahnya yang sudah tua, terjun ke medan perang, dan berjuang demi negaranya.