Lama Baca 4 Menit

Kapas Australia Kena Dampak Ketegangan Perdagangan dengan China

21 October 2020, 11:32 WIB

Kapas Australia Kena Dampak Ketegangan Perdagangan dengan China-Image-1

Kapas Australia Kena Dampak Ketegangan Perdagangan dengan China - gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Sydney, Bolong.id - Industri kapas Australia bersiap untuk hadapi pukulan dahsyat karena menjadi korban terbaru dalam meningkatnya ketegangan perdagangan dengan Tiongkok. Pabrik-pabrik di Tiongkok diperintahkan untuk berhenti membeli kapas Australia karena spekulasi berkembang bahwa tarif besar dan kuat akan diberlakukan pada perdagangan tersebut.

Sumber-sumber pemerintah mengatakan bahwa industri kapas dapat menghadapi tarif setinggi 40 persen, sanksi yang dapat membuat perdagangan dengan Tiongkok tidak dapat dijalankan, dilansir dari abc.net.au, Selasa (20/10/2020).

Di bawah aturan perdagangan Tiongkok saat ini, Pemerintah Tiongkok menentukan berapa banyak kapas yang dapat diimpor setiap pabrik melalui sistem kuota. Namun, pabrik pemintalan telah diperingatkan untuk tidak menggunakan produk Australia, atau kuota mereka akan dipotong. Tanpa dukungan pemerintah, pabrik-pabrik ini dapat dipaksa membayar 40 persen lebih banyak untuk dapat membeli kapas Australia.

Kepala eksekutif Cotton Australia Adam Kay mengatakan dia kecewa mendengar pabrik di Tiongkok tidak didorong untuk membeli kapas Australia. Sementara, Menteri Perdagangan Australia Simon Birmingham telah mengonfirmasi bahwa dia menyadari kekhawatiran Tiongkok mungkin akan memberlakukan perubahan pada perdagangan dan sedang mencari lebih banyak informasi dari mitra dagang terbesar Australia itu.

"Tiongkok harus mengesampingkan penggunaan tindakan diskriminatif terhadap produsen kapas Australia," katanya. "Menghalangi kemampuan produsen untuk bersaing pada tingkat yang setara dapat menjadi potensi pelanggaran usaha internasional Tiongkok yang akan ditanggapi dengan sangat serius oleh Australia."

Menteri Pertanian Australia Federal David Littleproud mengatakan, pemerintah belum menerima kabar resmi apa pun tentang perubahan perdagangan kapas dengan Tiongkok dan mengakui bahwa pemerintahnya kesulitan mendapatkan jawaban dari Beijing.

Kepala eksekutif Cotton Australia Adam Kay mengatakan kepada ABC bahwa dirinya khawatir industri tersebut dapat terpengaruh oleh ketegangan perdagangan yang lebih luas dan mempengaruhi komoditas Australia lainnya. "Kami khawatir akan terjebak dalam hal itu," kata Pak Kay.

"Saat ini belum ada yang tertulis, semuanya dari mulut ke mulut, jadi itulah yang perlu kita selidiki," pungkasnya

Di sisi lain, Cotton Australia dan Asosiasi Pengirim Kapas mengatakan hubungan industri dengan Tiongkok telah lama dihargai dan dihormati. "Terlepas dari perubahan kondisi ekspor industri kami, kami tahu kapas Australia akan menemukan tempat tinggal di pasar internasional," ungkap mereka.

Awal tahun ini, Tiongkok memberlakukan tarif pada jelai Australia dan menghentikan impor daging sapi dari beberapa rumah potong hewan di Australia. Tiongkok juga telah meluncurkan penyelidikan atas tuduhan dilakukannya praktik dumping (penjualan barang di luar negeri dengan harga yang lebih murah dibandingkan harga di dalam negeri) oleh industri anggur Australia. (*)