Kapal pemecah es angkatan laut Tiongkok menyelesaikan misi survei - Image from Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silahkan hubungi kami.
Laut Bohai, Bolong.id - Sebuah kapal pemecah es angkatan laut Tiongkok, Haibing (Hull 722) ditugaskan ke Laut Bohai dan Laut Kuning Utara untuk melakukan survei es dan misi penyelamatan.
Selama enam hari perjalanan sejauh 1.020 mil laut, kapal pemecah es tersebut melakukan penyelidikan di 28 stasiun di laut, mengumpulkan 168 set data hidrologi dan meteorologi.
Survei tersebut akan memberikan jaminan keamanan untuk pelatihan dan navigasi tempur maritim angkatan laut di musim dingin, dan dasar untuk pekerjaan anti-pembekuan dan pemecah es, pengurangan dan pencegahan bencana, serta prakiraan kondisi es.
BACA JUGA
- Tiongkok Ancam Taiwan, Kemerdekaan Berarti Perang
- Surplus Dagang Tiongkok 392,9 Miliar Yuan di Desember 2020
- Hongaria Setujui Penggunaan Vaksin COVID-19 Sinopharm Tiongkok
Agi Widjaya/Penerjemah
Advertisement