ilustrasi penelitian vaksin di Tiongkok - Image from : gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami
Kepala Kementerian Sains dan Teknologi Tiongkok (科技部社会发展科技司司长), Wu Yuanbin (吴远彬), menjelaskan kondisi penelitian vaksin COVID-19 dalam konferensi pers yang diadakan pada hari ini, 19 Mei 2020.
Wu Yuanbin (吴远彬) menjelaskan bahwa Tiongkok telah meningkatkan penelitian dan pengembangan vaksin melalui 5 rute teknis dan selanjutnya akan terus memperkuat pelayanan institusi dalam proses penelitian dan pengembangan vaksin. Sekarang ini, dalam 5 rute teknis tersebut, vaksin vektor adenovirus telah menyelesaikan fase pertama dan kedua uji klinis, dan hasil fase pertama juga telah dievaluasi sebelumnya. Uji klinis juga telah dilakukan pada empat vaksin yang belum aktif lainnya. Sementara itu, terdapat 10 vaksin yang siap diuji klinis di dunia, sehingga penelitian vaksin di Tiongkok tersebut juga termasuk salah satu yang sedang diujikan.
Wu Yuanbin (吴远彬) mengatakan bahwa dalam proses pengembangan vaksin, Tiongkok juga telah menjalin kerjasama dengan berbagai organisasi internasional lainnya seperti WHO dan beberapa perusahaan yang berkooperasi dengan institusi litbang (Penelitian dan Pengembangan).
Advertisement