Lama Baca 2 Menit

Program Chinese Bridge Hadirkan Pertukaran Budaya Antara China dan Negara Asing

18 February 2022, 14:52 WIB

Program Chinese Bridge Hadirkan Pertukaran Budaya Antara China dan Negara Asing-Image-1

Kamp Guilin, Chinese Bridge 2022 - Image from 中国文化教育网

Bolong.id - Program Grup Online Chinese Bridge 2022 telah dibuka di Guangxi Guilin Tourism College. Indonesia mengirimkan 147 guru dan siswa dari TTI Tourism turut serta dalam kegiatan tersebut pada tanggal 15 Februari lalu.

Dilansir dari chinanews.com pada Selasa (15/2/2022), Program Chinese Bridge didukung dan dilaksanakan oleh Pusat Pertukaran dan Kerjasama Bahasa Mandarin-Asing dari Kementerian Pendidikan. Acara ini secara sistematis memperkenalkan pengetahuan bahasa Tiongkok dan budaya Tiongkok kepada para pelajar di luar negeri.

Pada upacara pembukaan, Zhang Xianchun (张显春), Dekan Sekolah Pendidikan Internasional dan Pertukaran Institut Pariwisata Guilin, mengungkapkan harapannya agar para siswa dapat meningkatkan pemahaman mereka tentang budaya Tiongkok melalui kegiatan ini. Bersama-sama meyebarkan bahasa Mandarin dan asing dan pembawa pesan warisan persahabatan antara Tiongkok dengan negara asing.

Amrullah, direktur Departemen Pariwisata dan Bisnis di Perguruan Tinggi Pariwisata Trishakti di Indonesia, juga mengungkapkan harapannya agar para mahasiswa dapat menghargai kegiatan ini. Mempelajari bahasa dan budaya Tiongkok secara serius, dan menekankan pentingnya belajar dan memahami budaya Tionghoa dengan baik untuk siswa di masa depan. 

Dilaporkan bahwa acara ini akan berlangsung selama10 hari. Memberikan pelajar asing berbagai konten pembelajaran berkualitas tinggi, termasuk kursus lima bahasa seperti komunikasi lisan Tionghoa, membaca puisi, mendongeng, sejarah karakter Tionghoa, komposisi naratif. (*)


Informasi Seputar Tiongkok