Lama Baca 2 Menit

Chengdu China Adakan Tes Massal untuk COVID-19 Gratis

13 December 2020, 14:20 WIB

Chengdu China Adakan Tes Massal untuk COVID-19 Gratis-Image-1

Tes massal di Chengdu - Image from Xinhuanet

Chengdu, Bolong.id - Chengdu, Ibu Kota Sichuan, Tiongkok membuka layanan tes COVID-19 gratis untuk penduduk di Kota Pidu pada Jumat (11/12). Ini adalah langkah pencegahan setelah beberapa kasus COVID-19 baru mulai muncul awal pekan ini.

Markas besar pencegahan dan pengendalian COVID-19 Distrik Pidu mengatakan tes dimulai pada pukul 6 sore, dengan biaya pengujian ditanggung oleh pemerintah distrik. Dilansir dari Xinhuanet pada Jumat (11/12/2020).

Sementara itu, sebuah kompleks perumahan di Kabupaten Pidu diklasifikasikan sebagai kawasan berisiko menengah COVID-19 mulai pukul 21.00 waktu setempat pada hari Jumat (11/12).

Pada Jumat, pukul 6 sore Chengdu, ibu kota Provinsi Sichuan, telah melaporkan 10 kasus COVID-19 yang dikonfirmasi dan dua kasus asimtomatik baru-baru ini, kata Xie Qiang, direktur komisi kesehatan kota. (*)