rasi Pancake - Image from Gambar diambil
Ilustrasi Pancake - Image from Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silakan hubungi kami.
Jakarta, Bolong.id – Ide baru untuk membuat pancake sehat untuk diet tanpa menggunakan gula dan tepung. Di bawah ini ada beberapa tips dan trik praktis dalam mengolah pancake sehat untuk diet tanpa gula dan tanpa yang. Cara membuat pancake sehat tanpa gula dan tepung dengan 7 jenis bahan dan 6 tahap pembuatan. Berikut ini langkah-langkahnya.
Bahan:
13 sdm Oatmeal instan (Quacker Oat)
2 buah Pisang ambon
1 sdm Madu
140 ml Air
2 buah Kuning telur
2 buah Putih telur
1 jumput Garam
Cara pembuatan:
Haluskan semua bahan dengan menggunakan blender (kecuali putih telur dan garam), sisihkan.
Campurkan putih telur dan garam dalam wadah, kocok menggunakan mixer dengan kecepatan paling tinggi hingga putih telur mengembang dan kaku.
Kemudian masukan adonan yang sudah dihaluskan dengan blender ke dalam kocokan putih telur tersebut, lalu aduk pelan-pelan hingga merata menggunakan spatula atau sendok kayu (sampai tercampur, jangan terlalu mengaduk agar adonan tidak kempes).
Siapkan wajan anti lengket di atas api sangat kecil, tuangkan adonan pancake menggunakan ladle atau sendok sayur (ukuran sesuai selera).
Tidak usah di ratakan lagi, cukup tuangkan adonan saja dan tunggu hingga bagian bawah pancake berwarna kuning kecokelatan, kemudian dibalik pelan-pelan.
Ulangi langkah tersebut hingga adonan habis. Setelah itu pancake siap untuk disajikan. Tambahkan madu agar membuat pancake lebih nikmat dan tetap sehat.
Selamat menikmati dan semoga bermanfaat ya! (*)
Informasi Seputar Tiongkok
Advertisement