Lama Baca 2 Menit

IAU Setujui Delapan Nama China untuk Identifikasi Area di Bulan

01 June 2021, 13:04 WIB

IAU Setujui Delapan Nama China untuk Identifikasi Area di Bulan-Image-1

Roket Long March-5 pembawa Chang'e-5 - Image from Internet. Segala keluhan mengenai hak cipta dapat menghubungi kami

Bolong.id - International Astronomical Union (IAU) telah menyetujui delapan nama dalam bahasa Mandarin untuk fitur di sekitar area di Bulan tempat pesawat ruang angkasa Tiongkok Chang'e-5 yang mendarat tahun lalu untuk mengumpulkan sampel dari permukaan bulan dan kembali ke Bumi.

Dilansir dari CGTN pada Minggu (30/5/2021), misi luar angkasa Chang'e-5 adalah upaya pertama Tiongkok untuk mengambil materi dari badan ekstra-terestrial, yang diluncurkan pada 24 November tahun lalu.

Chang’e-5 adalah upaya pertama untuk membawa sampel bulan dalam lebih dari 40 tahun setelah AS mengirim astronot ke Bulan untuk mengumpulkan sampel.

"Kelompok Kerja IAU untuk Nomenklatur Sistem Planet telah menyetujui delapan nama fitur di Bulan di sekitar lokasi pendaratan Chang'e-5: Mons Hua (华山), Mons Heng (衡山) , Pei Xiu (裴秀), Shen Kuo (沈括), Liu Hui (刘徽), Song Yingxing (宋应星), Statio Tianchuan (天船基地), dan Xu Guanqui (徐光启). Untuk informasi lebih lanjut, silakan lihat peta LAC-23 di Gazetteer of Planetary Nomenclature,'' kata IAU dalam pernyataan pers yang dikeluarkan pada 24 Mei. (*)

Informasi Seputar Tiongkok