Atap apartemen roboh karena angin - Image from Huanqiu
Heilongjiang, Bolong.id - Pada Selasa (20/4) pagi, Kabupaten Jixian, Kota Shuangyashan, Provinsi Heilongjiang, Tiongkok dilanda angin kencang. Akibat bencana ini sebuah atap apartemen roboh tertiup angin kencang, mengakibatkan 10 kendaraan rusak dan satu korban tewas.
Dilansir dari Huanqiu pada Rabu (21/4/2021), berbagai video yang dibagikan oleh penduduk setempat menunjukkan atap kanopi pelat berbahan baja jatuh dengan posisi miring dari apartemen tersebut, dan banyak kendaraan lainnya mengalami kerusakan. Diantaranya, beberapa kaca depan mobil rusak, dan beberapa atap mobil rusak.
"Ini sangat menakutkan!" ujar Liu, yang memiliki bisnis di gedung apartemen, mengatakan cuaca berangin pada Selasa (20/4). Sekitar jam 9 pagi, atap kanopi roboh, suaranya sangat keras. Banyak mobil hancur, dan plakat toko miliknya juga rusak.
Atap Apartemen yang roboh merusak kendaran yang parkir - Image from Huanqiu
Terdapat korban meninggal berusia 45 tahun yang dibawa ke rumah sakit setelah kejadian namun nyawanya tidak dapat tertolong.
Setelah kejadian tersebut, manajemen darurat lokal, keamanan publik, pemadam kebakaran dan departemen lainnya semua bergegas ke tempat kejadian untuk misi penyelamatan. Saat ini, tempat kejadian telah dibersihkan dan lalu lintas kembali normal.
Nona Han, salah satu pemilik apartemen, mengatakan bahwa gedung apartemen selesai dibangun pada tahun 1997, dan atap gedung apartemen diganti saat diperbaiki sekitar 10 tahun lalu.
Bencana ini juga menewaskan 1 korban wanita - Image from Huanqiu
Observatorium Meteorologi Kabupaten Jixian terus mengeluarkan sinyal peringatan biru untuk angin kencang, dengan rata-rata angin 5-6 knot dan hembusan di atas 7 knot. (*)
Informasi Seputar Tiongkok
Advertisement