Kondisi gempa di Yunan - gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami
Yunan, Bolong.id - Pada tanggal 3 Februari 1996, sekitar 25 tahun yang lalu, gempa bumi berkekuatan Magnitudo 7,0 terjadi di Lijiang, Yunnan, menewaskan 245 orang dan menyebabkan lebih dari 14.000 korban jiwa.
Pada tanggal 3 Februari 1996, gempa bumi berkekuatan 7,0 terjadi di Kabupaten Otonomi Naxi Lijiang, Provinsi Yunnan. Pusat gempa terletak di 27,2 derajat lintang utara dan 100,3 derajat bujur timur.
Menurut situasi yang diumumkan pada tanggal 8, gempa bumi yang terjadi mempengaruhi 4 daerah etnis minoritas, dengan sekitar 1 juta orang terkena dampak, di mana lebih dari 300.000 orang terkena dampak parah, menyebabkan kerugian besar pada nyawa dan harta benda penduduk setempat.
Ada lebih dari 14.000 korban, termasuk 245 kematian; sekitar 340.000 rumah runtuh, lebih dari 489.000 kamar rusak, dan lebih dari 30 juta kilogram makanan hilang. Kabupaten Otonomi Naxi Lijiang, wilayah yang paling parah terkena dampak, telah menewaskan 233 orang. (*)
Megawati Putri/Penerjemah
Lupita/Penulis
Advertisement