Gambar Ilustrasi - Image from Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silahkan hubungi kami.
Beijing, Bolong.idĀ - Sebuah laporan dari Kementerian Keamanan Publik Tiongkok mengatakan, departemen kepolisian Tiongkok telah berhasil menangani lebih dari 21.000 tindak kejahatan pada Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) di tahun 2020. Peningkatan penanganan kasus yang merupakan bagian dari kampanye penegakan hukum tahun lalu ini berfokus pada investigasi produk palsu dan tidak berkualitas.
Dilansir dariĀ People News, bila diakumulasi, diperkirakan nilai moneter yang terlibat dalam kasus tersebut berjumlah sekitar 18 miliar yuan (2,78 miliar dolar AS). Selain itu, pihak kementerian mengatakan kepada pers, lebih dari 32.000 tersangka telah ditangkap.
Adapun dikatakan, kementerian juga bekerja sama dengan departemen terkait lainnya dan melakukan lebih dari 50.000 operasi penegakan hukum di pasar fisik untuk menyita produk palsu.
Sementara itu, untuk menciptakan lingkungan bisnis yang lebih kondusif dan memberikan kemudahan bagi masyarakat, kementerian juga mendirikan platform layanan online tahun lalu untuk meningkatkan efisiensi layanan. (*)
Advertisement