Lama Baca 2 Menit

Pebulutangkis China Raih 2 Gelar di Indonesia Masters

31 January 2023, 15:24 WIB

Pebulutangkis China Raih 2 Gelar di Indonesia Masters-Image-1
Huang Dongping (Kiri) dan Feng Yanzhe dari Tiongkok berpose usai menjuarai final ganda campuran Indonesia Masters 2023 di Jakarta, 29 Januari 2023. (Xinhua/Xu Qin)

Pebulutangkis China memenangkan dua gelar di Indonesia Masters
http://en.people.cn/n3/2023/0130/c90000-10200766.html
中国新闻网
https://www.chinanews.com/ty/2023/01-30/9943653.shtml

Jakarta, Bolong.Id - Pebulutangkis Tiongkok meraih dua medali emas di Indonesia Masters 2023, Minggu (29/1/2023).

Dilansir dari 中国新闻网, Senin (30/01/2023) ganda putri Liu Shengshu (刘圣书) / Zhang Shuxian (张殊贤) mengalahkan pasangan Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota 22-20, 21-19 dalam reli panjang yang menguji stamina.

Zhang Shuxian mengatakan, laga itu adalah pertama kalinya bagi mereka untuk bersaing sebagai pasangan, dan secara mengejutkan berhasil. Awalnya, mereka ingin menggunakan turnamen ini untuk belajar dari pemain yang lebih senior.

Zhang sebelumnya dipasangkan dengan Zheng Yu (郑雨), dengan keduanya mencapai No. 4 di dunia. Pasangannya saat ini Liu, 18, adalah juara bertahan dunia junior di kategori ganda putri dan ganda campuran.

Pebulutangkis China Raih 2 Gelar di Indonesia Masters-Image-2
Feng Yanzhe (Top L) dan Huang Dongping bersaing melawan Jiang Zhenbang (Bottom L) dan Wei Yaxin di final ganda campuran (Xinhua/Xu Qin)

Di ganda campuran, pasangan Tiongkok Feng Yanzhe (冯彦哲) dan Huang Dongping (黄东萍) mengalahkan rekan senegaranya Jiang Zhenbang (蒋振邦) dan Wei Yaxin (魏雅欣) dalam tiga game set yang sulit. Sehingga Tiongkok meraih dua medali emas.

Indonesia Masters 2023 diadakan di stadion Istora Senayan di ibukota negara Jakarta, dengan total hadiah uang untuk acara tersebut sebesar 420.000 Dolar AS (sekitar Rp6,3 miliar).(*)