Suasana saat foto di “Bandung”
Xiamen, Bolong.id - Usai menghadiri acara CIFIT ke-22, Dubes RI untuk Tiongkok, @djauharioratmangun bersama Konjen RI di Guangzhou @indonesiainguangzhou Ben Perkasa Drajat beserta staf, makan di Restoran “Bandung” di Kota Xiamen, Provinsi Fujian.
Dilansir dari media sosial KBRIBeijing, Sabtu (10/09/22), restoran ini milik Tanto, WNI yang sudah lama menetap di Xiamen dan memiliki ide untuk membuka restoran Indonesia bercita rasa otentik Indonesia.
Restoran “Bandung” tidak hanya digemari WNI dan diaspora Indonesia di Tiongkok, namun juga favorit masyarakat setempat.
Suasana saat foto di “Bandung”
Selama lebih dari 1 jam “Bandung” memanjakan lidah pengunjung dengan berbagai sajian khas Indonesia seperti gado-gado, rendang daging, sate ayam, sop buntut dan tumis kangkung. Sebagai penutup, Mas Tanto menyajikan cendol nangka yang sangat cocok disantap di tengah cuaca terik di Xiamen.
Dubes Djauhari sampaikan apresiasi atas upaya Mas Tanto dan keluarganya yang gencar mempromosikan kuliner Indonesia di Tiongkok. Semoga kehadiran “Bandung” di Xiamen dapat melahirkan lebih banyak lagi restoran Indonesia yang berkiprah di Tiongkok. (*)
Informasih Seputar Tiongkok
Advertisement