Lama Baca 2 Menit

KBRI di Beijing Sambut 5 Pejabat Baru

04 June 2022, 14:37 WIB

KBRI di Beijing Sambut 5 Pejabat Baru-Image-1

Foto atas menunjukkan Duta Besar RI untuk China Djauhari Oratmangun (empat kanan) foto bersama pejabat dan staf baru Kedutaan Besar RI dan Bank Indonesia, di antaranya Atase Investasi Evita Manapa (dua kiri) dan Kepala BI Perwakilan Beijing Tutuk SH Cahyono (tiga kiri) di Wisma Duta KBRI Beijing, Kamis (2/6/2022) malam. Untuk pertama kalinya KBRI Beijing memiliki atase atau satuan unit khusus yang menangani investasi seiring dengan pesatnya peningkatan nilai investasi China di Indonesia- Image from Instagram Resmi KBRI Beijing

Beijing, Bolong.id - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) untuk Tiongkok di Beijing, menerima lima orang pejabat dan staf baru. Mereka disambut pimpinan KBRI di Wisma Duta, KBRI di Beijing, Kamis (2/6/2022).

Acara penyambutan dilakukan pimpinan dan staf KBRI di Beijing untuk kedatangan Tutu S.H. Cahyono selaku Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia, Beijing, bersama staf, Danny Iswantoro.

KBRI di Beijing juga memperkenalkan 5 staf baru diantaranya Evita Sanda, Pejabat Kementerian Investasi/BKPM dan Pranata Informasi Diplomatik, 

Endang Arif Syarifudin beserta istri, Herlina. Juga 3 Pegawai Setempat Christian Adiwijaya, Erashima Tio Saragih dan Dodi Hartono.

KBRI di Beijing Sambut 5 Pejabat Baru-Image-2

Potret mencicipi kuliner bersama dalam acara Sosialisasi Mayarakat & Ramah Tamah Penyambutan 5 Staf Baru KBRI Beijing & Kantor Perwakilan Bank Indonesia di Beijing - Image from Instagram Resmi KBRI Beijing

Di acara, mereka dijamu kuliner khas Indonesia. Seperti mie ayam, daging cah cabai dan aneka sate daging. Acara berlangsung meriah penuh keakraban. (*)