Pengunjung di Kebun Binatang Kunming - Image from gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.
Pada tanggal 30 Maret 2020, tepatnya 64 hari setelah taman ditutup, Kebun Binatang Kunming secara resmi kembali dibuka. Di bawah pengawasan para staf, wisatawan memasuki tempat dengan tertib. Menurut data, sebanyak 4904 orang memasuki Kebun Binatang Kunming hari itu.
Dalam pembukaan kembali Kebun Binatang Kunming, untuk memasuki tempat wisata tersebut, orang harus melewati tiga prosedur pengamanan. Pertama, harus diukur suhu tubuhnya di pintu masuk, kemudian memindai kode atau informasi pendaftaran di pintu masuk pusat tiket, lalu, wisatawan dapat memasuki pintu bagian bebas tiket atau pintu masuk masuk biasa secara tertib. Namun, untuk sementara waktu, masih banyak fasilitas yang belum kembali beroperasi. Taman Burung Kakatua, Taman Ular, Taman Burung, dan Taman Merak masih ditutup untuk sementara. Kegiatan memberi makan hewan dan aktivitas kontak hewan lainnya juga masih belum diperbolehkan. Restoran, toko snack dan toko souvenir sudah beberapa yang buka.
Saat ini, taman dibuka kembali dengan jam operasional pukul 9:00-17:00. Sedangkan, penjualan tiket dihentikan pada 16:20. Dari hari dibukanya kembali Kebun Binatang hingga tanggal 31 Desember 2020 nanti, petugas medis di seluruh negeri dapat masuk secara gratis dengan menunjukkan sertifikat praktik yang berlaku (kartu dokter atau kartu perawat).
Advertisement