Pentingnya Dashcam, Bisa Terhindar Dari Penipuan - Image from : gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami
Seorang penipu di Xi'an baru-baru ini melompat langsung ke depan kendaraan yang tidak bergerak. Cuplikan dashcam atau kamera dashboard menunjukkan bahwa pria tersebut berlari dan melompat ke depan mobil yang sedang berhenti untuk menunggu lampu lalu lintas. Dia melemparkan tubuhnya dengan kekuatan penuh hingga berhasil memecahkan kaca depan mobil.
Pria tersebut kemudian mulai duduk sejenak di kap mobil ketika pengemudi berteriak padanya. Lelaki itu tampaknya berpikir untuk melakukan lompatan lagi sebelum akhirnya berjalan pergi saat pengemudi membunyikan klakson. Pria ini diduga melakukan penipuan pemalsuan kecelakaan untuk meminta uang dari pengemudi. Namun, rencananya digagalkan oleh adanya dashcam yang merekam seluruh kejadian perkara.
Pria yang Melakukan Penipuan "Pengci" - Image from : gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami
Di Tiongkok, terdapat nama untuk penipuan semacam ini, yaitu pengci (碰瓷), yang secara harfiah diterjemahkan menjadi "menabrak porselen." Praktis pengci disebut tidak punya moral dan rasa takut, bahkan ada yang mencoba trik seperti ini pada mobil polisi, atau melayangkan aksinya dengan telanjang.
Berbagai modus penipuan terus berkembang di masyarakat, beberapa bahkan terang-terangan melakukan penipuan seperti praktek pengci ini. Berkendara dengan hati-hati dan memasang dashcam pada mobil adalah salah satu cara untuk menghindari penipuan semacam ini.
Praktek “Pengci" Pada Mobil Polisi - Image from : gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami
Praktek "Pengci" dengan Telanjang - Image from : gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami
Advertisement