Lama Baca 2 Menit

Museum Seni Pedesaan Shanghai Cocok untuk Liburan Akhir Pekan, Lho!

12 August 2020, 07:00 WIB

Museum Seni Pedesaan Shanghai Cocok untuk Liburan Akhir Pekan, Lho!-Image-1

Museum Seni Pedesaan Shanghai Cocok untuk Liburan Akhir Pekan - Image from China Daily

Shanghai, Bolong.id - Sebuah museum seni pedesaan menjadi tempat liburan akhir pekan yang populer bagi penduduk kota.

Museum Seni Ke terletak di kota Liantang, distrik Qingpu, sekitar satu jam berkendara dari pusat kota Shanghai. Pembangunannya dimaksudkan untuk mengekspos pengunjung pada "seni dengan pesona pedesaan", menurut Li Xiaoshan, kurator museum.

Museum ini dibangun dengan standar modern. Gaya arsitekturnya menyerupai halaman khas yang ditemukan di wilayah selatan Sungai Yangtze yang mencakup area di bawah 1 hektar, dengan lebih dari 1.200 meter persegi ruang pameran. Setiap tiket berharga CNY20 (USD2,9 atau setara dengan Rp42 ribu).

Di area pameran, pengunjung dapat mengapresiasi seni yang sebagian besar mencerminkan budaya lokal dan kehidupan pedesaan.

Museum ini menyelenggarakan delapan hingga 10 pameran setahun dan mengundang seniman muda dan petani lokal untuk terlibat dalam kreasi seni.

Pada Agustus 2019, museum dan sekitarnya diperbaharui. Patung-patung yang indah telah dipasang untuk menambah suasana museum. Jalur pejalan kaki telah diaspal, dan ratusan pohon persik ditanam di kebun di samping museum.

Museum tersebut telah memainkan peran positif dalam meningkatkan pariwisata pedesaan, memperbaiki lingkungan setempat dan mempopulerkan seni, menurut pemerintah daerah. (*)

Museum Seni Pedesaan Shanghai Cocok untuk Liburan Akhir Pekan, Lho!-Image-2Museum Seni Pedesaan Shanghai Cocok untuk Liburan Akhir Pekan, Lho!-Image-3Museum Seni Pedesaan Shanghai Cocok untuk Liburan Akhir Pekan, Lho!-Image-4Museum Seni Pedesaan Shanghai Cocok untuk Liburan Akhir Pekan, Lho!-Image-5

Di area pameran, pengunjung dapat mengapresiasi seni yang sebagian besar mencerminkan budaya lokal dan kehidupan pedesaan - Image from China Daily