Lama Baca 2 Menit

China Terus Kirim 40 Juta Dosis Vaksin Sinovac ke Indonesia

07 December 2020, 11:04 WIB

China Terus Kirim 40 Juta Dosis Vaksin Sinovac ke Indonesia-Image-1

Vaksin - Image from cloudfront.net

Jakarta, Bolong.id -Tiongkok menjadi salah satu negara yang sukses mengembangkan vaksin. Beberapa vaksin asal negara Tirai Bambu tersebut sukses melewati semua tahap uji seperti Sinovac Biotech, Sinopharm dan CanSino.

Ketiga vaksin tersebut dikabarkan sudah mulai digunakan di negara tersebut.

Tiongkok sudah mulai mengirim vaksin buatannya ke beberapa negara. Namun, Perwakilan otoritas Tiongkok menegaskan bahwa negara berkembang menjadi prioritas pengiriman vaksin mereka.

Perusahaan farmasi pengembang vaksin Sinovac Biotech telah menandatangani perjanjian untuk memberi 46 juta dosis vaksin corona ke Brasil dan 50 juta dosis vaksin ke Turki.

Dilansir dari Kumparan.com, Sinovac juga akan memasok 40 juta dosis massal vaksin, konsentrat vaksin sebelum dibagi ke dalam botol kecil, ke Indonesia untuk produksi lokal.

Vaksin corona dari Sinovac ini juga akan diteliti lebih lanjut oleh BPOM. Kalau memenuhi unsur keamanan, mutu, dan khasiat baru akan diberikan emergency use authorization (EUA).

BPOM menyebut kemungkinan besar akan mengeluarkan EUA pada pekan ketiga Januari 2021. Jadi, proses vaksinasi tidak akan jauh dari waktu tersebut.

Diperkirakan BPOM akan mengeluarkan EUA pada minggu ketiga Januari 2021 dan proses vaksinasi penduduk Indonesia tidak jauh dari waktu tersebut. (*)