Lama Baca 2 Menit

Perluas Target, TNI AL Melakukan Vaksinasi Para Nelayan

28 August 2021, 10:22 WIB

Perluas Target, TNI AL Melakukan Vaksinasi Para Nelayan-Image-1

TNI AL memvaksinasi nelayan di Makassar - Image from RRI

Bolong.id - Untuk memperluas target vaksinasi, TNI AL baru-baru ini mengirimkan 60 kapal dan awaknya untuk memvaksinasi para nelayan yang melaut sepanjang tahun.

Pada Kamis (26/8)  untuk mencari nelayan yang belum divaksinasi, TNI AL menyusuri ribuan kilometer garis pantai, dari pulau paling barat di Sumatera ke pulau Bali, ke pulau terpencil di Papua. Sejak Indonesia mempromosikan program vaksinasi nelayan pekan lalu, sekitar 1.000 nelayan telah divaksinasi.

Dilansir dari 环球网 pada Jumat (27/08/2021), seorang juru bicara angkatan laut Indonesia mengatakan "Hambatan terbesar di masa lalu adalah cuaca buruk, tetapi sekarang tantangan sebenarnya adalah bagaimana menemukan (nelayan ini) karena kami tidak tahu lokasi persisnya."

Beberapa nelayan sering menjauh dari pantai selama berminggu-minggu atau bahkan berbulan-bulan, nelayan lain yang lebih dekat ke pantai sering pergi bekerja sebelum pusat vaksinasi dibuka, dan kemudian kembali ke rumah setelah tutup, itulah sebabnya TNI AL melaut untuk mencari para nelayan ini.

Sejauh ini, baru sekitar 12% dari 270 juta penduduk Indonesia yang menerima dua dosis vaksin. Seorang nelayan asal Sumatera berkata "Kami tahu bahwa pemerintah menyediakan vaksin (di darat), tetapi kami tidak punya cukup waktu untuk menerima vaksin." (*)


Informasi Seputar Tiongkok