Kebun teh digital tampak dari udara - Image from Guangming
Zhejiang, Bolong.idĀ - Kabupaten Wuyi, Kota Jinhua telah membangun kebun teh pintar dengan teknologi kamera 5G+ pertama di Provinsi Zhejiang. Teknologi 5G yang diterapkan ini dapat mengumpulkan data lingkungan kebun teh dari berbagai sumber secara ilmiah yang sangat membantu dalam pengambilan keputusan dalam manajemen kebun teh serta meminimalkan resiko dalam penanaman.
Kebun teh digital di Wuyi - Image from Guangming
Dilansir dari Guangming pada Jumat (7/7/2021), berkat dukungan teknologi 5G, cloud, dan teknologiĀ Internet of Things dari Zhejiang Mobile, jalur produksi teh digital seluas 3.000 meter persegi dan basis penanaman hingga 200 hektar telah menyelesaikan proses uji coba dan transformasi digital. Produksi teh yang tadinya dioperasikan manual kini dapat mencapai skala lebih besar, memiliki standar, dan dipantau secara digital. Hasilnya, produksi, kualitas dan efisiensi kerja kebun teh meningkat secara signifikan. (*)
Informasi Seputar Tiongkok
Advertisement