Jalur kereta - Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silakan hubungi kami.
Jiangsu, Bolong.id – Pada Senin (08/02/21), Jalur kereta api baru Xuzhou - Lianyungang di Provinsi Jiangsu, Tiongkok timur dibuka. Itu jalur KA kecepatan tinggi Tiongkok terpanjang. Membentang ke wilayah Urumqi di barat laut Xinjiang Uygur Autonomous.
Dilansir dari CGTN, Xuzhou-Lianyungang membentang sejauh 185 kilometer dan dirancang untuk kereta api berkecepatan 350 kilometer per jam. Ini akan membantu memangkas waktu perjalanan antara dua kota dari lebih dari dua jam menjadi hanya satu.
Menurut operator kereta api nasional China Railway Corp, kereta api ini bukan hanya bagian paling timur dari jalur kereta Lianyungang-Urumqi, tetapi juga yang terakhir yang dibuka untuk lalu lintas.
Operator perkeretaapian nasional menambahkan, penyelesaian ruas tersebut membantu jalur rel sepanjang 3.422 kilometer untuk mendukung pengembangan Koridor Ekonomi Jembatan Darat Eurasia Baru.
Menurut China Railway Corp, selain memfasilitasi perjalanan dan meningkatkan kapasitas kargo, bagian baru ini juga akan mempercepat pembangunan ekonomi dan sosial di bagian utara Provinsi Jiangsu dan berkontribusi pada sabuk ekologi dan ekonomi di Sungai Huaihe dan pembangunan Belt and Road Initiative. (*)
Megawati Putri/Penerjemah
BACA JUGA
Advertisement