Lama Baca 2 Menit

Retno Marsudi Puji Kerja Sama Indonesia-Tiongkok Melawan COVID-19

23 August 2020, 18:12 WIB

Retno Marsudi Puji Kerja Sama Indonesia-Tiongkok Melawan COVID-19-Image-1

Menlu RI Retno Marsudi dan Menlu Tiongkok Wang Yi (王毅) - Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.

Jakarta, Bolong.id – Dilansir CGTN News, dalam wawancaranya dengan CGTN Jumat (21/8/20) lalu, Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi mengatakan bahwa dunia perlu bergandengan tangan untuk memerangi pandemi COVID-19.

Retno Marsudi juga memuji hubungan dengan Indonesia dengan Tiongkok, seiring kerja sama kedua negara tersebut dalam mengembangkan vaksin COVID-19.

Terlebih setelah Ia dan Menteri BUMN Erick Thohir berkunjung ke Sanya, Hainan, Kamis (20/8/20) lalu, untuk menandatangani kerja sama dua negara terkait vaksin COVID-19 dan pengembangan medis lainnya.

Terkait dengan peringatan 70 tahun hubungan diplomatik Tiongkok-Indonesia tahun ini, Retno Marsudi mengatakan, kedua negara telah menjalin hubungan kemitraan yang strategis dan komprehensif yang dikembangkan pada 2013 lalu.

“Hubungan bilateral sangat kuat, dan ini tercermin di beberapa bidang, termasuk investasi. Tiongkok adalah investor asing nomor dua di Indonesia. Tidak mudah memang mengelola hubungan di tengah pandemi, tetapi Indonesia dan Tiongkok masih dapat melakukannya bahkan selama masa sulit ini. Jadi saya sangat senang dengan hubungan yang kuat antara Tiongkok dan Indonesia,” tambah Ibu Menlu. (*)