Lama Baca 2 Menit

Usaha Kecil di Hubei Bebas Pajak Hingga Bulan Mei 2020

01 April 2020, 21:50 WIB

Usaha Kecil di Hubei Bebas Pajak Hingga Bulan Mei 2020-Image-1

Kalkulator untuk menghitung - Image from Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.

Wang Shiyu, Wakil Kepala Bidang Kebijakan dan Peraturan Perpajakan dan Administrasi Negara, menyebutkan bahwa usaha kecil dan usaha rumah tangga telah berjasa menyediakan pasokan untuk kehidupan warga Tiongkok sehari-hari. Jenis usaha ini relatif lemah dalam menghadapi risiko keuangan. Dampak dari pandemi relatif lebih besar dirasakan oleh usaha-usaha ini. Pada sebuah konferensi pers di Beijing, dalam usaha untuk memulihkan sirkulasi penyediaan komoditas dan kegiatan jual beli, Wang Shiyu menjelaskan kepada mereka mengenai kebijakan pajak dan biaya yang relevan untuk mendukung usaha-usaha kecil ini melalui masa-masa sulit. 

"Pendapatan yang didapat oleh usaha jasa pelayanan dalam skala kecil di periode ini akan dibebaskan dari PPN.” kata Wang Shiyu. Sebagian besar usaha kecil adalah pembayar pajak skala kecil, dengan pendapatan di bawah 5 juta yuan (sekitar 11 milyar rupiah), negara pun memberikan keringanan pajak pada mereka, dari bulan Maret hingga Mei 2020 nanti, wajib pajak skala kecil di Provinsi Hubei akan dibebaskan dari PPN. Sedangkan biaya PPN untuk wajib pajak skala kecil di provinsi lain akan diturunkan dari 3% menjadi 1%. 

Transportasi umum, pelayanan masyarakat, dan jasa pengiriman juga merasakan dampak yang cukup berat. Wang Shiyi juga mengatakan bahwa pekerja pelayanan masyarakat, jasa pengiriman dan yang bekerja pada transportasi umum juga akan dibebaskan dari pajak untuk sementara waktu.