Tencent, Geely Bekerja Sama Dalam Memperluas Layanan Digital - Image from Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silahkan menghubungi kami.
Bolong.id - Produsen mobil Tiongkok, Geely Auto Group dan Tencent menandatangani perjanjian pada Selasa (19/1/21) untuk kerjasama di berbagai bidang, termasuk pemasaran digital, kemudi otomatis, dan pengembangan karbon.
Kedua perusahaan akan bekerjasama mewujudkan digitalisasi industri dalam pengembangan produk dan penelitian, manufaktur, pemasaran, pengoperasian pengguna, dan layanan purna jual.
Kerjasama juga akan dilakukan pada gabungan aplikasi mobile dengan layanan multi media pada kendaraan dan menjajaki peluang di bidang transportasi cerdas.
Tencent, Geely Bekerja Sama Dalam Memperluas Layanan Digital - Image from Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silahkan menghubungi kami.
Tencent akan membantu Geely mewujudkan peningkatan digital, pembangunan berkelanjutan, dan pembangunan rendah karbon, kata Tang Daosheng, wakil presiden eksekutif senior Tencent, seraya menambahkan bahwa kedua perusahaan akan bergandengan tangan untuk melatih talenta teknologi tinggi.
Geely berharap dapat meningkatkan pengalaman pengguna dengan meningkatkan rangkaian industrinya melalui sarana digital, kata An Conghui, presiden Geely Holding Group dan CEO Geely Auto Group.
Pada tahun 2018, Geely dan Tencent bekerja sama untuk pertama kalinya dalam mengembangkan layanan digital di kereta berkecepatan tinggi bersama dengan Tiongkok Railways Investment Co., Ltd.
Agi Widjaya/Penerjemah
BACA JUGA
Advertisement