Konter Vivo - Image from Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.
Jakarta, Bolong.id - Perusahaan riset data dan layanan pemasaran, IDC Indonesia, kembali merilis data statistik terbaru yang menunjukkan bahwa Vivo Communication Technology Co. Ltd (维沃移动通信有限公司) berhasil menduduki posisi pertama di pasar ponsel Indonesia pada kuartal pertama (Q-1) tahun 2020. Produsen ponsel pintar global asal Dongguan, Tiongkok ini unggul dengan market share sebesar 27,4% dan sukses menggeser OPPO, si penguasa pasar pada kuartal sebelumnya. Prestasi sebagai pemimpin di pasar Indonesia ini sendiri menjadi kali pertama diraih Vivo sejak berekspansi ke Indonesia pada beberapa tahun lalu.
Seperti dilansir laman portal baijiahao.baidu.com, IDC menyebutkan, jika badai pandemi yang melanda dunia di awal 2020 telah mempengaruhi semua sisi kehidupan masyarakat tak terkecuali bagi industri ponsel pintar global, karena turut mempengaruhi menurunnya pengiriman dan penjualan pasar smartphone global, termasuk ke pasar Indonesia.
Kembali ke Vivo, salah satu alasan produsen ponsel pintar ini dapat mencapai hasil terbaik adalah berpegang teguh pada kultur brand dan lokalisasi. Edy Kusuma, Direktur Merek Senior Vivo Indonesia (Vivo 印尼高级品牌总监), mengatakan bahwa keberhasilan Vivo tidak dapat dicapai tanpa dukungan konsumen setia komunitas Vivo Indonesia. Menurut Edy, Vivo Indonesia terus berinovasi dalam metode penjualan dan layanan purnajual, tumbuh dengan dukungan kepercayaan karyawan, konsumen, dan mitra mereka di Indonesia. Dalam hal lokalisasi, Vivo Indonesia secara aktif membangun perasaan yang mendalam dengan konsumen Indonesia serta menunjukkan citra perusahaan teknologi yang bertanggung jawab kepada masyarakat.
"Prestasi ini menunjukkan bentuk kepercayaan konsumen terhadap Vivo. Tak hanya semata-mata pada produk, tetapi juga pengakuan terhadap layanan yang dihadirkan Vivo," ujar Edy. Kinerja Vivo sendiri dalam beberapa tahun terakhir tumbuh dengan luar biasa. Baik dalam pasar ponsel domestik Tiongkok maupun pasar luar negeri seperti India dan Indonesia. Bahkan, Vivo menjadi satu-satunya merek ponsel pintar di Indonesia yang mempertahankan pertumbuhan positif dan masih terus mengalami kenaikan secara berkelanjutan.
Sumber: baijiahao.baidu.com
Advertisement